oleh:fajar arifianto
Bagi Anda yang memiliki rumah dengan lahan cukup dan hobi memelihara ikan hias di dalam rumah, tidak salah jika Anda menyemarakkan rumah dengan menghadirkan kolam ikan di dalam rumah.
Meski terkesan tidak mampu beradaptasi dengan pemiliknya layaknya binatang peliharaan lain seperti anjing atau kucing, tapi ikan bisa memberikan nuansa tersendiri. "Bila menatap ikan dalam beberapa menit dapat menghilangkan kelelahan otak dan stress akibat lelah bekerja," kata ahli psikologi dan pencinta ikan.Lain lagi pendapat Design Interior Husni. Menurut dia, suara gemericik air dan ikan membuat mereka merasa tenang dan terhindar dari kepenatan. Karena itulah belakangan ini para pemilik rumah menyisakan lahan di dalam rumah sekitar 2x3 meter dengan kedalaman sekitar 1 meter untuk memelihara ikan hias. Selain karena alasan 'ketenangan' itu, tentulah karena faktor hobi. Menurut Husni, ada beberapa aspek yang harus diperhatikan untuk membuat kolam ikan hias dalam rumah, Pertama adalah aliran air pembuangan. Lokasi kolam ikan harus diupayakan dekat dengan sumber air. Sementara bahan pembuat kolam sebaiknya semen atau batu yang padat sehingga mudah dibersihkan, dan terkena sinar matahari secara langsung. Aspek-aspek tersebut sangat diperlukan agar tetap menjaga kebersihan kolam ikan dan tidak menyebabkan terjadinya kelembaban yang berlebihan di sekitar kolam ikan hias.Aliran pembuangan air kolam harus dibuat di dasar kolam, dengan tutupan yang mudah dibuka dan tutup kembali. Tutupan ini bisa menggunakan karet atau besi yang tidak mudah karat. Fungsinya agar ketika dibersihkan air dan kotoran dapat terbuang dengan baik.Kolam ikan juga harus dekat dengan sumber air, sehingga ketika selesai dibersihkan dapat segera diisi kembali. Sumber air bisa disediakan dengan menbuat kran air didekat kolam ikan. Disarankan air yang akan digunakan merupakan air tanah bukan dari air PAM. Ini guna menjaga PH air.Bahan pembuat kolam, menurut Husni, merupakan fantor terpenting dalam menghadirkan kolam yang cantik dan berfungsi baik. Untuk dasar kolam, semen harus dicampur dengan pasir dengan komposisi yang pas. Disarankan bahan semen lebih banyak dibanding pasir. Ini agar dasar kolam lebih kuta dan tahan bocor. Bisa juga dengan mencornya, yakni dengan membuat campuran antara batu, semen, dan pasir.Dinding kolam pun disarankan menggunakan bahan yang sama dengan dasar kolam, mengingat jika terjadi kebocoran kolam dapat merembes ke ruangan lainnya di sekitar kolam. Setelah di cor, kolam dapat dilapisi dengan beberapa jenis bahan seperti keramik, atau batu alam. Menurut Husni, penggunaan keramik dan batu alam ini sangat bergantung pada pemilik kolam. Bagi yang menginginkan kolam yang menyatu dengan taman di sekelilingnya, biasanya menggunakan batu alam sehingga berkesan seperti sungai yang berada di dalam rumah.Kolam juga disarankan mendapatkan sinar mata hari langsung. Ini berguna agar tidak terjadi kelembaban yang berlebih di sekitar kolam, dan ikan pun dapat berkembang dengan sehat.Dari segi interior, kolam ikan hias lebih baik ditempatkan di sisi dalam rumah yang berdekatan dengan ruang santai keluarga. Sementara di sisi kolam dapat dibuat taman yang bisa lebih menyemarakan suasana. Untuk sirkulasi oksigen yang baik bagi ikan, dapat ditambahkan pancuran air atau water fall yang dibuat menyatu dengan dinding diatas kolam.Jenis ikan hias selain ikan Koi, Koki, atau ikan Mas, ada juga ikan Severum sejenis ikan hias air tawar yang berasal dari Amerika Serikat bagian Utara (S Arhazone). Tubuhnya pendek, gemuk, dan gepeng dengan warna dasar tubuh bervariasi yaitu coklat kekuningan atau hitam kecoklatan.Yang lebih penting bagi pemilik ikan hias di dalam kolam, yakni harus selalu memelihara kebersihan kolam sehingga ikan tidak mati karena PH atau ada zat beracun yang masuk ke dalam kolam. Ikan apa pun jika dirawat dengan baik, diyakini bisa membuat pemiliknya senang. Apalagi jika taburan makanan yang kita sebar membuat ikan bergerak lincah, dijamin membuat mata Anda segar kembali. Jadi siap mencoba membuat kolam ikan di dalam rumah? |
No comments:
Post a Comment