Sunday, July 31, 2011

GAZEBO Sebagai Elemen Taman



Gazebo berfungsi sebagai tempat relaks. Tapi cermati dulu “persyaratannya”, agar suasana santai di gazebo jadi asyik.

Melepas penat di rumah, selain bisa dilakukan di dalam ruangan, juga bisa di area taman. Salah satu tempat yang sengaja dihadirkan sebagai sarana bersantai di taman adalah gazebo. Di gazebo, kita bisa relaks sambil menikmati suasana taman,  sejuknya angin, bahkan kerlip bintang dan sinar bulan di malam hari.
Bangunan terbuka bertiang empat yang berdiri semipermanen itu biasanya terbuat dari kayu. Umumnya memiliki atap berbentuk limasan  atau perisai, dengan lantai menyerupai panggung.  Gazebo bisa dibangun pada bagian depan, samping, atau belakang halaman. Supaya proporsinya seimbang, perhatikan ukuran gazebo. Jangan lebih dari 1/5 luas total area halaman. Ukuran yang lebih dari itu bisa membuat halaman penuh sesak.
Faktor penting lain yang harus diperhatikan adalah suasana di sekitar gazebo. Ukuran sudah pas, posisi sudah tepat, tapi suasana di sekitar gazebo tidak terawat dan enggak enak dilihat?  Ya, percuma saja.  Sebab apa yang dinikmati oleh mata, akan berpengaruh terhadap suasana hati dan pikiran kita.
Taman yang asri,  jadi satu unsur penting  untuk memanjakan pandangan saat berada di gazebo. Jadi, ciptakanlah suasana yang asri  di sekitar gazebo Anda.Manjakan pula tubuh Anda dengan unsur pendukung kenyamanan.  Sebagai sarana penunjang untuk bersantai , lapisi lantai gazebo dengan karpet lembut.  Tambahkan beberapa bantal-bantal empuk di atasnya.
Saat tidak digunakan, karpet dan bantal-bantal bisa disimpan dulu supaya benda-benda itu tidak rusak.Jangan lupa untuk melengkapi gazobo dengan olahan lighting yang tepat. Terutama jika gazebo banyak dinikmati pada waktu malam hari.  Lighting bisa ditempatkan pada kaki-kaki tiang gazebo, atau pada olahan dinding yang bersenderan dengan gazebo, jika letak gazebo berdempetan dengan dinding.  Memanfaatkan lampion sebagai sumber penerangan juga boleh.  Suasana yang tercipta akan semakin eksotik dan romantis.

No comments:

Post a Comment